Tuesday, December 14, 2021

Perbedaan Giro dan Tabungan Secara Mendasar


Bingung mau memilih rekening tabungan atau rekening giro untuk keperluan anda? Tidak usah bingung lagi, karena pada kesempatan kali ini kami akan mencoba mengulas perbedaan giro dan tabungan secara mendasar.  

Dan perbedaan giro dan tabungan ini, bisa anda simak sebagai berikut: 

  • Laporan bulanan yang berbeda. 

Untuk laporan bulanan tabungan, anda tidak akan mendapatkan rekap laporan keuangan anda dengan begitu saja. Melainkan anda diharuskan untuk mengunjungi kantor cabang bank, untuk mencetak sendiri berbagai transaksi yang sudah dilakukan, dalam buku tabungan yang dimiliki oleh nasabah. 

Bedanya dengan giro, nasabahnya akan rutin menerima rekening koran yang didalamnya berisikan mengenai laporan atas aktivitas dana yang masuk dan keluar, kedalam rekening nasabah tersebut.



  • Media penarikan uang yang jauh berbeda

Ketika anda membuka rekening tabungan di Bank, otomatis anda akan diberikan kartu ATM. Dan tentunya fungsi dari kartu ATM tersebut adalah, yakni untuk melakukan berbagai aktivitas keuangan dan berbagai macam pembayaran di mesin ATM. 

Lain halnya di giro, untuk alat pembayarannya diberikan berupa layanan bilyet giro dan juga cek. 

  • Jumlah nominal transfer dan penarikan dana

Jumlah nominal penarikan dana serta transfer dalam rekening tabungan biasanya akan dibatasi dalam kurun waktu tertentu. Lain halnya di rekening giro, yang mana nasabahnya bisa bebas melakukan penarikan ataupun transfer dana sebesar apapun jumlahnya, asal masih tersedia sejumlah dana nya dalam rekening giro tersebut. 

  • Target pengguna yang berbeda

Rekening tabungan tentu biasanya lebih diperuntukan bagi siapa saja alias terbuka untuk umum. Sementara untuk rekening giro, target dari banknya sendiri lebih diperuntukan bagi perusahaan, yang sering melakukan aktivitas transaksi keuangan yang cenderung jumlahnya besar, di setiap harinya. 

  • Tanggal efektif yang berbeda

Dalam rekening tabungan, memiliki sifat yang fleksibel perihal melakukan berbagai transaksi keuangan. Lain halnya dengan rekening giro yang memiliki aturannya tersendiri, mengenai tanggal efektif serta tanggal terbit untuk bisa melakukan aktivitas transaksi keuangan. 

Nah, setelah anda mengetahui antara perbedan giro dan tabungan ini, anda tinggal menjatuhkan pilihan mau memilih produk rekening yang mana. Tidak usah bingung mengenai Bank yang menyediakan kedua produk ini, karena anda bisa dengan mudah mendaftar di Bank Danamon.