Monday, December 10, 2018

Hal-Hal Yang Harus Diperhatikan Saat Ganti Oli Motor

oli motor

Untuk menjaga performa motor anda tetap dalam keadaan baik adalah dengan mengganti oli secara rutin. Seperti yang kita tahu bahwa ada banyak jenis merk oli yang dijual dipasaran, salah satunya ada Top 1 yang merupakan salah satu oli motor terbaik. Jika sekilas, prosedur penggantian oli terlihat mudah untuk dilakukan. 

Hal ini bisa kita lihat dengan banyaknya bikers yang sudah mahir mengganti oli mesin motornya sendiri. Namun pada kenyataannya tidak sedikit dari mereka yang tidak mengetahui pantangan saat mengganti oli. Untuk itu berikut ini ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam mengganti oli mesin pada motor, diantaranya:
oli motor

1. Jangan menyemprot lubang oli dengan udara yang bertekanan tinggi


Sebelum ganti oli dilakukan, biasanya kita harus membersihkan tempat penampungan oli pada kendaraan. Hal ini bertujuan agar oli bekas pakai yang berada di dalam benar-benar sudah bersih dan tidak tercampur dengan oli yang baru. Namun dalam proses pembersihannya diusahakan jangan menggunakan semprotan udara yang bertekanan tinggi, sebab kotoran yang berada di filter oli bisa tersebar ke area mesin. Akan lebih baik jika kita membiarkannya menetes hingga benar-benar habis.

2. Ganti ring oli setiap membuka pembuangan oli

Diusahakan untuk selalu mengganti ring oli saat anda melakukan penggantian oli. Hal ini bertujuan agar tidak terjadi kebocoran oli pada saat pemasangan kembali baut oli. Sehingga volume oli pada motor anda tidak berkurang dan mesin dapat terlumasi dengan sempurna.

3. Jangan mengisi oli terlalu banyak dan terlalu sedikit


Perhatikan juga level oli dengan memahami batas maksimum dan minimun. Caranya dengan mengeceknya dengan menggunakan tongkat dipstick. Jangan terlalu banyak juga jangan terlalu sedikit, namun harus seimbang dan sesuai dengan aturan pabrik. Hal ini bertujuan agar mesin dapat bekerja secara maksimal.

Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan saat mengganti oli. Pilihlah oli motor yang berkualitas seperti Top 1 untuk menjaga motor kesayangan anda tetap dalam kondisi yang prima.

No comments:

Post a Comment